Seminggu setelah merayakan Hari Raya Idul Fitri, umat muslim akan kembali menemui sajian khas Lebaran di tradisi Syawalan atau Lebaran Ketupat.

Hari raya kedua ini jatuh sepekan setelah Idul Fitri, tetapi di Pundi Amal Mulia dilaksanakan mundur karena berbagai kesibukan relawannya, karena relawan Pundi Amal Mulai rata-rata mempunyai kesibukan masing-masing dan berbagai latar belakang. Dalam kesibukannya itu relawan meluangkan waktunya sebagai Civitas, akhirnya Syawalan dilaksanakan tepat pada hari, Ahad (06/06/2021).

Walaupun agak mundur waktu pelaksanaan tetapi tidak menghilangkan makna Syawalan itu sendiri seperti Lebaran, Syawalan juga dimeriahkan dengan hadirnya ketupat. Selain ketupat, akan ada pula lontong, lepet, juga sajian pendamping lainnya seperti opor, pecel, juga sambal goreng. Ketupat di Idul Fitri dan ketupat di tradisi Syawalan memiliki sedikit perbedaan di dalam ukuran.

Adik-Adik yatim sedang makan ketupat


Alhamdulillah kegiatan Syawalan 1442 H terlaksana sangat Istimewa dan Angpau Ceria pada hari tanggal 6 juni 2021 telah berjalan dengan lancar dan hikmat. Atas Amanah yang telah kami terima dari Ayah Bunda telah di sampaikan kepada 259 Anak-anak yatim di Yayasan Pundi Amal Mulia.

Pemberian Santunan kepada Adik-adik Yatim
Pemberian Santunan kepada Adik-adik Yatim

Terima kasih kepada Ayah Bunda yang selalu Istiqomah dalam kebajikan yang telah ikhlas menyisihkan rezekinya untuk berbagi kebahagiaan bersama adik adik yatim.

Bismillahirrahmanirrahiim…
“Barang siapa menjumpai saudara muslimnya dengan memberi sesuatu yang di sukainya sehingga dia gembira maka Allah akan membuatnya gembira pada hari kiamat”. (HR.Thamrin)

Yaa..Allah..
Jadikanlah apa yang Ayah Bunda berikan kepada kami sebagai Amalan untuk bekal di akhirat nanti

Yaa…Allah…
Berikanlah kasih-Mu, Rahmat-Mu, Perlindungan-Mu, Cahaya-Mu.
Berkahilah umurnya, berikanlah kesehatan yang paripurna, murahkanlah rezekinya serta mudahkanlah segala urusannya.

Aamiin Allahumma Aamiin ??

“admin.